Axis

Review Paket Owsem AXIS 16GB + Unlimited Games

Evy Nurvitasari
0 Komentar
Beranda
Axis
Review Paket Owsem AXIS 16GB + Unlimited Games
Sekitar satu bulan yang lalu saya mengaktifkan Paket Owsem 16GB + Unlimited Games seharga Rp 26.000. Perlu sahabat ketahui bahwa harga tersebut merupakan harga promo (diskon 40%) dari harga normal yaitu Rp 43.900. Hari ini adalah hari terakhir masa aktif dari paket tersebut, sehingga saya ingin memberikan review saya mengenai paket tersebut.
review-paket-owsem-axis-16gb
Adapun review yang akan saya sampaikan berkaitan dengan Paket Owsem AXIS 16GB + Unlimited Games adalah berkaitan dengan benefit & pembagian kuota internet, Fungsi kuota, kemudahan penggunaan kuota, prioritas penggunaan kuota, dan kesesuaian harga dari paket tersebut. Tentunya ulasan yang saya berikan bersifat subjektif berdasarkan apa yang saya alami dan rasakan.

Benefit & Pembagian Kuota

Adapun benefit yang diberikan oleh AXIS kepada pelanggannya yang mengaktifkan Paket Owsem 16GB + Unlimited Games adalah sebagai berikut:
Berdasarkan benefit dan pembagian kuota internet yang diberikan oleh AXIS dalam Paket Owsem 16GB + Unlimited Games bisa saya katakan bahwa kuota yang diberikan oleh AXIS terbilang cukup besar, akan tetapi satu hal yang membuat saya kurang puas dengan pembagian kuota dalam paket tersebut adalah proporsi dari kuota internet utama bisa dibilang cukup kecil yaitu 2GB.

Fungsi Kuota

Berdasarkan benefit dari Paket Owsem 16GB + Unlimited Games yang saya sebutkan di atas, tentunya setiap kuota internet yang menjadi bagian dari paket tersebut memiliki fungsi yang berbeda-beda. Berikut adalah fungsi dar masing-masing kuota yang terdapat dalam Paket Owsem 16GB AXIS:
  • Kuota internet utama AXIS bisa digunakan untuk mengakses aplikasi apa saja. Bisa dikatakan bahwa kuota ini adalah kuota yang paling sakti karena bisa digunakan untuk apa saja.
  • Kuota internet malam AXIS bisa digunakan seperti halnya kuota internet utama, hanya saja kuota internet malam AXIS hanya bisa digunakan pada jam 00.00 – 06.00.
  • Kuota Musik AXIS bisa digunakan untuk mengakses Aplikasi Spotify, Joox, Smule, dan Wesing.
  • Kuota Sosmed AXIS bisa digunakan untuk mengakses Aplikasi Facebook, Instagram, TikTok, Tinder, X (Twitter), Snapchat, WhatsApp, dan Line.
  • Kuota Video AXIS bisa digunakan untuk mengakses aplikasi Viu, Netflix, YouTube, Vidio, Genflix, Sushiroll, dan Snack Video.
  • Kuota Games AXIS bisa sahabat gunakan untuk mengakses aplikasi Mobile Legends Bang Bang, Arena of Valor, Modern Combat Blackout, Free Fire, Vain Glory, Hago, Marvel Super War, Asphalt Legends, Marvel Future Fight, Line Rangers, Let’s Get Rich, Line Play, Call of Duty Mobile, Audition Ayo Dance, dan Legend Kingdoms.
Dilihat dari fungsinya, seperti yang saya sampaikan di atas bahwa dalam Paket Owsem 16GB + Unlimited Games bisa dibilang cukup lengkap. Meski demikian dengan banyaknya jenis kuota tersebut membuat pengguna perlu ‘waspada’ dalam menggunakan kuotanya. Hal ini dikarenakan belum tentu semua kuota tersebut dibutuhkan dan bisa dipakai oleh penggunanya.

Kemudahan Penggunaan Kuota

Secara umum sebenarnya untuk menggunakan kuota internet yang terdapat dalam Paket Owsem 16GB + Unlimited Games tidaklah sulit. Jadi ketika sahabat mengakses aplikasi Spotify, maka kuota yang akan terpakai adalah kuota musik. Ketika sahabat mengakses aplikasi YouTube, maka kuota yang akan terpakai adalah kuota Video. Begitu juga dengan yang lainnya.

Yang menurut saya susah dalam menggunakan kuota internet dalam Paket Owsem 16GB + Unlimited Games AXIS adalah bagaimana cara menghabiskan semua benefit kuota internet yang diberikan. Tentunya untuk menghabiskan kuota internet utama sangatlah mudah, akan tetapi menurut saya untuk menghabiskan kuota lainnya merupakan persoalan yang tidaklah mudah.

Sebagai contoh sahabat suka membuka aplikasi YouTube, Instagram, dan Spotify, maka tentu saja untuk menghabiskan kuota Video, Musik, dan Sosmed tidaklah sulit. Bagaimana apabila sahabat tidak menyukai aplikasi game dan jarang mengakses kuota internet dari jam 00.00 – 06.00? Tentunya berpotensi kuota Games & internet malam akan mubadzir (tidak terpakai).

Dilihat dari kemudahan penggunaan kuota, maka bisa dikatakan untuk menggunakan kuota internet dalam Paket Owsem 16GB + Unlimited Games sangat mudah. Satu hal yang membuat kuota dari paket tersebut sulit digunakan adalah setiap pelanggan memiliki kebutuhan internet masing-masing yang belum tentu tertarik dengan semua benefit kuota yang diberikan dalam paket tersebut.

Prioritas Penggunaan Kuota

Dalam Paket Owsem 16GB + Unlimited Games prioritas penggunaan kuota sudah sangat baik. Kuota yang akan terpakai terlebih dahulu adalah kuota Musik, Sosmed, Video, dan Games, kemudian baru diikuti internet malam. Kuota internet yang akan terpakai terakhir kali adalah kuota internet utama yang tentunya bisa digunakan untuk mengakses aplikasi dan konten internet apa saja.

Jadi ketika sahabat mengakses aplikasi yang tidak tercover kuota Sosmed, Video, Musik, dan Games, seperti aplikasi WhatsApp pada jam 00.00 – 06.00 maka kuota yang akan terpakai adalah kuota internet malam. Sedangkan ketika sahabat mengakses aplikasi WhatsApp di jam selain 00.00 sampai 06.00 maka yang akan terpakai adalah kuota internet utama.

Kesesuaian Harga

Dengan harga normal Rp 43.900 dan kuota internet 16GB yang dibagi-bagi dengan proporsi kuota internet utama sebanyak 2GB, menurut saya Paket Owsem 16GB + Unlimited games akan terlihat sangat mahal. Akan tetapi dengan harga promo diskon 40% sehingga harganya menjadi Rp 26.000 maka menurut saya paket tersebut cukup terjangkau dan layak untuk dibeli.

Tidak dipungkiri bahwa kuota internet utama merupakan kuota internet yang paling diinginkan dan menjadi patokan harga dari sebuat paket internet. Sedangkan kuota internet lainnya (Musik, Sosmed, Video, dan internet malam) hanya sebagai pelengkap saja. Oleh karena hal tersebut, dengan harga diskon paket tersebut menarik untuk dibeli. Semoga membantu dan bermanfaat.

Penulis blog

Tidak ada komentar