Telkomsel

Pembagian Kuota Paket Combo Telkomsel 17GB + 600 Menit + 400 SMS

Evy Nurvitasari
17 Komentar
Beranda
Telkomsel
Pembagian Kuota Paket Combo Telkomsel 17GB + 600 Menit + 400 SMS
Kalau sebelumnya telkomsel menghadirkan paket combo 15GB dengan harga 75 ribu, maka beberapa waktu yang lalu, telkomsel kembali menghadirkan paket combo 17GB dengan harga 100 Ribu yang memiliki masa aktif 30 hari. Paket combo adalah paket yang ditawarkan operator yang berisi bermacam-macam kuota yaitu kuota internet, kuota nelpon, dan kuota SMS. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang pembagian kuota dan cara mendaftar paket combo telkomsel 17GB.
pembagian-paket-combo-telkomsel-17GB
Pembagian Paket Combo 17GB Telkomsel
Pembagian Kuota Paket Combo Telkomsel 17GB dengan Harga 100 Ribu.
  • Kuota internet 17GB bisa digunakan Full 24 Jam (tanpa pembagian waktu) dan bisa digunakan disemua jaringan (2G, 3G, dan 4G)
  • Kuota Nelpon kesesama nomor telkomsel sebanyak 600 Menit yang bisa digunakan full 24 Jam (tanpa pembagian waktu)
  • Kuota 400 SMS kesesama nomor telkomsel yang bisa digunakan full 24 Jam (tanpa pembagian waktu)

Paket Combo 15 GB (75 Ribu) vs Paket Combo 17 GB (100 Ribu)
Bila dibandingkan dengan paket combo 15GB dengan harga 75 Ribu yang sudah dikeluarkan oleh telkomsel sebelumnya, maka menurut saya paket combo 17GB dengan harga 100 ribu masih kalah dibandingkan dengan paket combo yang  lebih awal dikeluarkan oleh telkomsel tersebut. Pada paket combo 75 Ribu, selain kuota 15 GB, sahabat juga akan mendapatkan kuota nelpon unlimited kesesama nomor telkomsel, kuota nelpon 100 Menit kesemua operator (termasuk nomor rumah), dan juga kuota 500 SMS kesesama nomor telkomsel.

Cara Mendaftar Paket Combo 17 GB Telkomsel
Sama seperti paket combo 15GB, tidak semua nomor pengguna telkomsel (Simpati, As, dan Loop) mendapatkan promo paket ini. Hanya nomor-nomor yang beruntung saja yang akan mendapatkan paket combo ini. Kebetulan nomor saya mendapatkan promo paket combo kedua-duanya (15GB dan 17Gb).
Untuk mengetahui apakah nomor sahabat mendapatkan promo paket ini, sahabat bisa mencobanya dengan melakukan panggilan ke *363# menggunakan nomor telkomsel sahabat. Bila sahabat mendapatkan paket promo tersebut, maka untuk mendaftarnya maka sahabat tinggal memilih paket tersebut dan mengikuti instruksi yang tertera di layar HP sahabat. Semoga membantu dan bermanfaat…

Penulis blog

17 komentar

  1. afikadewinta
    afikadewinta
    09 Oktober, 2019
    tanya donk, itu menu muncul di *363# berapa lama? mau beli yg 60gb 200rb tapi sayang blm habis bulan, apakah sampe akhir bulan pilihan menu nya tetep ada?
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      09 Oktober, 2019
      Kalau muncul berapa lamanya tergantung kebijakan telkomsel Kak. Akan tetapi kalau melihat harganya normal (60gb = 200rb) kemungkinan paket tersebut akan lama ada di menu *363# kak. Sambil nunggu akhir bulan, siapa tahu ada yang lebih murah lagi yaitu SurpriseDeal telkomsel Kak(yang waktunya tidak bisa diperkirakan). Harganya akan lebih murah lagi Kak Afika 😊
  2. Unknown
    Unknown
    29 September, 2019
    Makin byk pelanggan telkomsel makin mahal hrga paketnya... Pindah aja ke smartpren.murah meriah.. .
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      29 September, 2019
      Sebenarnya kalau dibandingkan dari tahun-tahun sebelumnya, tarif yang diberikan telkomsel bisa tergolong semakin murah Kak. Hanya saja setiap operator seluler memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing. Kalau telkomsel salah satu kelebihannya adalah jaringannya luas dan tersebar dimana-mana. Di daerah saya saja yang support 4G hanya telkomsel, sedangkan smartfren disini belum ada sinyalnya 😂

      Sebentar lagi akan ada HUP dari telkomsel yang katanya akan menawarkan paket yang lebih murah. Bagusnya lagi HUP bisa digunakan dengan menggunakan sinyal telkomsel yang tersebar luas di Indonesia. Kita tunggu saja alternatif dari produk baru tersebut 😊
  3. Unknown
    Unknown
    05 September, 2019
    Kenapa saya mau beli paket 17gb 80ribu menunya udah gx ada lagi..?
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      05 September, 2019
      Muncul dan tidaknya paket tersebut adalah murni kebijakan dari Telkomsel selaku pemilik & yang berhak mengeluarkan kebijakan Kak :)
  4. Unknown
    Unknown
    01 September, 2019
    saya daftar paket 17 gb kok gak dapat gratis nelpon nya ? Kenapa ya kak padahal kemarin2 bisa kok
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      04 September, 2019
      Jadi sebelum membeli, perhatikan dulu paketnya Kak. Kalau paket yang dibeli adalah paket internet (bukan paket combo), maka ya tidak akan mendapatkan kuota nelpon dan SMS Kak. Pastikan yang dibeli adalah paket Combo Kak.
  5. Unknown
    Unknown
    14 Agustus, 2019
    Kok saya gk bisa beli paket yg 17gb lagi bos?padahal menu ada tpi gk bisa
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      14 Agustus, 2019
      Kalau di menu ada, berarti bisa dibeli Kak. Saya dulu pernah gagal, ternyata karena pulsanya pas (nominal sesuai dengan harga). Akhirnya saya tambah pulsa 5Ribu, akhirnya berhasil.
  6. Unknown
    Unknown
    30 Juli, 2019
    Apes gua ga dpt lgi yg 17gb 90rb, sekarang 210 rb 60gb
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      30 Juli, 2019
      Mahal banget Kak, silakan baca tulisan saya sebelumnya tentang:
      Trik Agar sering mendapatkan paket promo
  7. anto
    anto
    30 Juli, 2019
    apes g kebagian lagi m program ini sekarang dapat 22 GB Rp 125000 akhirnya beralih dulu kesebelah biarpun aga lelet tp masih bisa jalan n murah.
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      30 Juli, 2019
      Nanti juga dapat lagi promonya Kak hehehe. Sekarang saja saya masih dapat paket Combo 17GB, harganya malah turun menjadi 90 Ribu.
  8. Unknown
    Unknown
    01 Juli, 2019
    Kok cepet bget ya paket saya simpati 17 gb habis baru seminggu udh hbis padhal gk pake apa2
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      01 Juli, 2019
      Kalau kuota cepat habis pasti karena dipakai Kak. Kalau tidak dipakai ya tidak habis. Coba pelajari pengertian download dan upload (yang pernah saya tulis) biar lebih paham penyebabnya. Semoga membantu Kak.

      https://www.infodantips.com/2015/12/pengertian-dan-contoh-download-unduh.html
    2. Anonim
      Anonim
      24 Desember, 2019
      bagaimana cara untuk sya bisa tembak paket kouta 17GB combo