Beranda
Android
Catatan Saya
Galaxy Tab S8
Komputer
Murah & Awet! Mouse Bluetooth NYK C50

Sebelumnya saya sudah memiliki dua buah Mouse Wireless dengan merek Logitech. Yang pertama adalah Logitech M235, sedangkan yang kedua adalah Logitech B175 yang juga pernah saya ulas dalam tulisan saya lebih dari 5 tahun yang lalu dengan judul "Review Mouse Logitech B175"

Yang cukup menarik dari kedua Mouse Wireless Logitech saya tersebut adalah dua-duanya masih berfungsi dengan baik tanpa adanya permasalahan dari pertama kali beli hingga saat ini. Memang saya akui bahwa kualitas produk Mouse Wireless Logitech (Original) sudah tidak perlu dipertanyakan lagi.

Ketika lebih dari 3 tahun yang lalu saya membeli perangkat Tablet Galaxy Tab S8 5G, saya mulai memikirkan untuk membeli mouse yang mendukung koneksi bluetooth. Perlu saya informasikan bahwa Mouse Wireless Logitech M235 dan B175 keduanya tidak mendukung koneksi bluetooth.

Meski saya bisa memanfaatkan USB OTG agar Mouse Wireless Logitech saya bisa terhubung dengan perangkat Tablet saya, akan tetapi menurut saya hal tersebut cukup ribet dan tidak praktis. Karena alasan tersebut saya lebih memilih untuk membeli Mouse Bluetooth.

Kebetulan tiga tahun yang lalu produk Mouse Bluetooth tidaklah sebanyak sekarang dan pilihannya sangat terbatas. Saat itu yang paling sering saya temukan adalah Merek Logitech dengan harga yang mahal-mahal. Oleh karena hal tersebut, saya mencoba mencari produk Mouse Bluetooth dengan harga yang terjangkau.

review-mouse-bluetooth-nyk-c50

Setelah serching Mouse Bluetooth dengan harga yang terjangkau, akhirnya perhatian saya tertuju pada Mouse Bluetooth NYK C50. Setelah saya cek lebih teliti, selanjutnya saya berani memutuskan untuk membelinya. Waktu itu saya membelinya dengan harga yang cukup murah untuk sekelas Mouse Bluetooth yaitu hanya sekitar 70 Ribuan.

Singkat cerita, Mouse Bluetooth NYK C50 sudah sampai di rumah. Dalam paket penjualannya, selain Mouse Bluetooth juga disertakan baterai AAA sebanyak dua buah. Selain mendukung koneksi Bluetooth, Mouse NYK C50 juga mendukung koneksi 2.4G melalui USB Dongle yang juga disertakan dalam paket penjualan.

Untuk lebih jelasnya, berikut adalah fitur Mouse Bluetooth NYK C50:

  • Mouse silent wireless
  • Connect 2.4G Nano Receiver & Bluetooth 5.0
  • DPI 3 Level (800/1200/1600)
  • Baterai lebih hemat dengan tombol ON/OFF
  • Desain ergonomis, stylis, ringan, dan mudah dibawa.
  • Kompatibel dengan Windows, Linux, Mac, Android, dan lainnya.
  • Sedangkan untuk spesifikasi dari Mouse Bluetooth NYK C50:
  • Sensor Optical
  • Baterai AAA x 2
  • Jumlah tombol ada 4
  • Daya jangkau maksimal penggunaan kurang lebih 10 Meter

Selama tiga tahun terakhir penggunaan Mouse Bluetooth NYK C50, Alhamdulillah hampir tidak pernah ada permasalahan atau kerusakan yang berarti. Hanya satu kali mouse tersebut tidak bisa saya gunakan karena isi baterai bawaan dari mouse tersebut sudah habis.

Tentu saja setelah baterainya saya ganti, mouse tersebut sudah bisa berfungsi seperti sedia kala. Dari pengalaman tersebut, bisa saya simpulkan bahwa Mouse Bluetooth NYK C50 merupakan mouse yang murah dan awet. Mouse tersebut sudah saya coba dan bisa digunakan di perangkat Tablet Galaxy Tab S8 dan Laptop IdeaPad C340.

Apabila tiga tahun yang lalu ketika saya membeli Mouse Bluetooth NYK C50 mendapatkan harga 70 ribuan, tentu saja harganya saat ini bisa lebih murah. Ketika saya menulis artikel ini, harga dari Mouse NYK C50 adalah sekitar 50 Ribuan.

Bagi sahabat yang ingin menggunakan mouse pada perangkat Tablet, Laptop, atau juga Smartphone yang sahabat gunakan, maka sahabat bisa mencoba untuk menggunakan Mouse Bluetooth NYK C50 dengan harga yang murah dan tentunya awet (berdasarkan pengalaman saya dalam menggunakannya). Semoga membantu dan bermanfaat.

Penulis blog

Tidak ada komentar