Beranda
Tarif Seluler
Telkomsel
Perbedaan Paket Internet OMG dan Paket Combo OMG
Meski Paket OMG sudah lama dikeluarkan oleh Telkomsel, akan tetapi masih ada beberapa sahabat pembaca yang masih bingung tentang istilah paket internet OMG dan paket combo OMG. Agar sahabat memiliki gambaran yang jelas mengenai kedua paket tersebut, maka pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang perbedaan paket internet OMG vs paket combo OMG Telkomsel.

Isi Paket

Kalau Paket Internet OMG hanya tersedia kuota internet saja (internet utama & OMG), maka pada Paket Combo OMG terdapat kuota internet (utama & OMG), kuota nelpon kesesama nomor Telkomsel, dan SMS kesesama nomor Telkomsel. Biasanya, kuota OMG yang akan sahabat dapatkan jumlahnya lebih kecil dibandingkan dengan kuota Internet utama.

Fungsi

Paket Internet OMG hanya berfungsi untuk mengakses konten Internet saja, sedangkan Paket Combo OMG bisa berfungsi untuk mengakses konten internet, melakukan panggilan telepon, dan mengirim SMS kesesama nomor Telkomsel. Kuota internet utama yang terdapat dalam kedua paket tersebut bisa digunakan untuk mengakses konten internet apa saja.

Sedangkan kuota internet OMG hanya bisa sahabat gunakan untuk mengakses beberapa layanan saja, seperti Youtube, Facebook, Instagram, MAXstream, Viu, iFlix, Klik Film, Bein Sport, dan Nickelodeon. Jadi kalau sahabat lebih banyak memiliki kuota utama dibandingkan kuota OMG harusnya lebih bersyukur karena kuota internet utama bisa digunakan untuk mengakses apa saja.

Harga

Dilihat dari fungsinya saja, Paket Combo OMG memiliki lebih banyak fungsi dibandingkan dengan Paket Internet OMG. Oleh karena hal tersebut, tentu saja wajar kalau harga dari paket Combo OMG lebih mahal dibandingkan dengan harga dari Paket Internet OMG, yaitu dengan catatan bahwa kuota internet yang ditawarkan besarnya adalah sama.

Efisiensi

Dengan melihat fungsi dan harga dari kedua paket tersebut, maka saya sarankan apabila sahabat hanya membutuhkan koneksi Internet dan jarang melakukan panggilan telepon dan kirim SMS, maka paket internet OMG adalah pilihan terbaik. Hal tersebut dikarenakan kuota yang sahabat dapatkan ketika membeli paket internet OMG hanya kuota internet saja (kuota utama + OMG).

Sebaliknya apabila selain akses internet, sahabat juga memerlukan panggilan telpon dan SMS kesesama nomor Telkomsel, maka saya sarankan kepada sahabat untuk membeli paket combo OMG. Tentu saja dengan paket tersebut, kebutuhan sahabat akan layanan internet, panggilan telepon (kesesama nomor Telkomsel), dan SMS (kesesama nomor Telkomsel) bisa terakomodir.

Setelah sahabat sudah membaca perbedaan antara paket internet OMG dan paket combo OMG, maka saya yakin bahwa sahabat sudah bisa menentukan paket mana yang ingin sahabat beli. Saran saya, kalau sahabat mendapatkan penawaran Paket Combo Sakti, maka saya sarankan sahabat untuk membeli paket Combo Sakti karena lebih banyak kuotanya dan murah. Semoga membantu dan bermanfaat.

Penulis blog

10 komentar

  1. MadaKelana
    MadaKelana
    25 Oktober, 2022
    Makasih ya Eva, sangat mencerahkan 😊👍🙏
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      31 Oktober, 2022
      Sama-sama Kak 🙂
      Maaf yang Benar Evy ya Kak (bukan Eva) 😂
  2. Unknown
    Unknown
    06 Maret, 2022
    Mau tanya kak, kalau. Kuota OMG hbs, apakah kuota internet masih bs buka. Fb, youtube, tiktok, ig, k bingung ya kak 10 GB kuota internet, 8 GB kuota OMG, tpi knp. Kuota OMG cpt abis
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      06 Maret, 2022
      Kalau kuota internet masih ada, tentu saja Kakak masih bisa buka aplikasi FB, YouTube, IG, TikTok, dan lain sebagainya. Secara tingkatan, kuota internet lebih tinggi dibandingkan dengan kuota OMG karena kuota internet bisa digunakan untuk mengakses semua aplikasi.

      Selanjutnya berkaitan dengan kuota OMG yang cepat habis, hal tersebut dipengaruhi penggunaannya. Kan untuk akses TikTok, YouTube, dan IG butuh kuota besar Kak 😊
  3. Unknown
    Unknown
    23 Maret, 2021
    Kebanyakan masyarakat menengah kebawah biasanya hanya memakai paket OMG saja sedang paket utama tdk pernah di pakai...yg menjadi pertanyaan saya bisakah paket utama di jadikan satu ke paket OMG ?

    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      23 Maret, 2021
      Maaf Kak, maksudnya kuota utama dan kuota OMG kan?

      Perlu saya luruskan bahwa kedudukan kuota utama lebih tinggi dibandingkan kuota OMG Kak.

      Jadi kuota utama bisa Kakak gunakan untuk mengakses semua aplikasi (termasuk yang bisa diakses kuota OMG). Sedangkan kuota OMG hanya bisa digunakan untuk mengakses beberapa aplikasi saja.

      Setelah kuota OMG habis, maka kuota utama akan terpakai Kak 😊
    2. Unknown
      Unknown
      15 Juni, 2021
      Maaf tapi aku jadi tambah bingung, kenapa kuota Internet saya masih banyak tapi ga bisa buka yutoob/ fb, itu kenapa yah?
    3. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      16 Juni, 2021
      Bisa disebutkan kuota internet utama atau kuota internet lokal Kak?
    4. Unknown
      Unknown
      25 Agustus, 2021
      Mau tanya ka bedanya kuota lokal dan utama apa ya ka?
      Terus maaf ka mau tanya kan saya punya paket untuk nontn 10 gb cuma ko gk bisa di pakai ya sedangkn di keterangannya untuk paketan nonntn maxtream, cuman setlah saya pake untuk di maxtream ko haru isi paketan lagi ya ka,???
    5. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      25 Agustus, 2021
      Kalau kuota utama itu bisa digunakan di seluruh wilayah Indonesia. Bisa dikatakan bahwa kuota utama sama dengan kuota internet reguler.

      Kalau kuota lokal hanya bisa digunakan untuk akses internet di wilayah atau daerah yang sudah ditentukan.

      Kuota nonton-nya Lokal atau bukan Kak?