Beranda
Komputer
Teknologi
Browser yang Bagus untuk di Coba

Browser adalah salah satu software yang sangat penting bagi sahabat info dan tips (khususnya pengguna internet) karena dengan browser kita dapat mengeksplorasi berita dan informasi yang kita gunakan dengan mudah. Oleh karena itu sebagai pengguna browser maka tidak ada salahnya kita mencoba beberapa program browser yang pada prinsipnya memiliki fungsi yang sama tetapi secara tampilan dan performance browser tersebut berbeda. Berdasarkan pengalaman saya sebagai penikmat internet yang sering menggunakan browser, saya sudah mencoba bebebrapa browser seperti Internet Explorer, Mozilla, Opera, Pale moon,  Maxthon, Safari, Flock, K-Meleon, dan Netscape. Tetapi yang akan saya bagikan tentang pengalaman menggunakan browser hanya sebagian saja. Untuk lebih jelasnya tentang browser-browser tersebut anda bisa baca pengalaman saya berikut ini:
browser baru, browser bagus, browser cepat
Browser yang banyak digunakan Netter
1.   Mozilla
Sampai saat ini browser Mozilla merupakan salah satu browser yang paling sering saya gunakan untuk browsing di internet. Sebagai salah satu browser dengan pengguna paling banyak digunakan di dunia, Mozilla menawarkan fasilitas-fasilitas yang sangat membantu para penggunanya. Salah satu yang paling saya sukai pada Mozilla adalah pada plugin dan extensions yang sangat lengkap. Sehingga memberi kemudahan bagi saya untuk memaksimalkannya. Dari segi tampilan, browser ini sangat banyak pilihan tampilan yang bisa digunakan sehingga secara tampilan browser ini tidak  membosankan. Saya biasanya memakai browser ini ketika koneksi internet saya sedang lambat. Karena ketika koneksi sedang lambat saya bisa memanfaatkan user agent untuk mengganti latar yang dipakai menjadi latar versi mobile (operamini, android, iPhone, dan lain-lain). Sedangkan untuk mempercepat browser dalam menampilkan pada halaman, saya memanfaatkan flash block untuk menhentikan tampilan flash player dan Image block untuk tidak menampilkan gambar pada browser kita. Salah satu kelemahan dari browser Mozilla adalah kinerja netbook saya kinerjanya terganggu atau menjadi lambat ketika membuka situs dalam jumlah yang banyak.
2.   Maxthon
Browser ini merupakan salah satu browser yang paling baru dibandingkan Mozilla, safari dan opera. Ketika pertama kali saya mendownload kemudian menggunakannya, kesan pertama kali saya menggunakan browser ini adalah cukup bagus dan menyenangkan. Salah satu kelebihan dari browser ini adalah terdapat flash block dan image block sehingga mempercepat kinerja browser, selain itu ketika saya menggunakan browser maxthon netbook saya tidak terpengaruh kinerjanya ketika membuka situs yang sangat banyak. Biasanya saya memakai browser maxthon ketika mendapatkan speed internet yang lumayan kencang.
3.      Safari
Tampilan dari browser ini cukup indah dan menarik. Ketika pertama kali kita membuka browser ini maka kita akan diarahkan ke halaman situs Apple. Yang saya ketahui, browser ini adalah browser yang digunakan di sistim operasi Mac Os, tetapi browser ini sekarang bisa digunakan di sistim operasi windows. Tidak terlalu banyak yang bisa saya bagikan pengalaman ketika menggunakan browser ini, tetapi ketika anda ingin merasakan browsernya Mac OS dan penasaran dengan software ini maka anda bisa mencoba software safari ini.
4.      Pale Moon
Pale moon adalah browser yang sangat mirip dengan browser Mozilla, karena konon katanya browser ini adalah turunan dari browser Mozilla yang telah dioptimalkan kinerjanya sehingga terasa lebih ringan menggunakannya. Ketika pertama kali saya menemukan pale moon, saya mulai saat itu sering menggunakan palemoon, tetapi seiring waktu karena update browser ini cukup lama, maka saya mulai jarang menggunakan software ini. Mungkin versi Pale Moon yang terbaru sudah ada lagi, anda bisa mencobanya.
5.      Opera
Di Indonesia, opera lebih terkenal dengan produk operamini yang digunakan pada mobile dan smartphone. Saya pernah memakai browser opera yang saya gunakan di PC, dulu saya tertarik menggunakan opera browser ketika saya ingin mencoba mode Turbo yang menjanjikan browsing lebih cepat ketika menggunakan jaringan internet yang lambat. Hal ini dikarenakan menurut penjelasan Opera data seperti gambar akan dikompresi sehingga memungkinkan browser lebih cepat. Kalau anda penasaran dengan mode turbo anda bisa menginstallnya di computer anda.
6.      Internet Explorer
Browser yang pertama kali saya kenal adalah browser ini ketika saya mengenal pertama kali internet dengan menggunakan windows 98. Internet explorer adalah browser bawaan Microsoft windows yang sampai saat ini masih tersedia. Bila anda menggunakan sistim operasi windows, anda bisa mencoba browser ini.
7.      K-Meleon
Ketika pertama kali saya menggunakan browser ini saya melihat bahwa tampilan dari software ini sangat klasik dan kuno. Tapi kinerja dari k-meleon menurut saya lumayan cepaat, mungkin karena sederhana dan tidak banyak komponen-komponen pendukungnya. Software k-meleon sendiri update nya juga lumayan lama, sehingga ketika saya beberapa minggu yang lalu saya menginstall pada sistim operasi windows 7 ada trouble ketika saya browsing.

Demikian sedikit share dari pengalaman saya menggunakan browser. Setiap browser memiliki kelebihan dan kekurangan masing-masing, untuk mengetahui browser mana yang cocok dengan selera anda maka anda perlu mencoba browser-browser tersebut di computer anda. Semoga bermanfaat dan menambah wawasan anda.

Penulis blog

Tidak ada komentar