Setelah kesulitan mencari paket internet utama bulanan Smartfren dengan harga terjangkau 10 ribuan, akhirnya saya melakukan isi ulang pulsa nomor Smartfren agar kartunya tidak kedaluwarsa.
Dari beberapa aplikasi e-commerce dan e-wallet
yang saya gunakan, ternyata ada satu aplikasi dompet digital yang menawarkan
isi ulang pulsa Smartfren nominal 10 Ribu dengan harga dan diskon yang cukup
menarik.
Hari ini GoPay menawarkan isi ulang pulsa Smartfren nominal 10K dengan harga yang cukup murah yaitu Rp 7.900. Selain itu saya juga memiliki GoPay Coins sebanyak 3.699 yang bisa dipakai untuk membayar isi ulang pulsa tersebut.
Dengan begitu maka biaya yang harus saya
keluarkan untuk membeli Pulsa Smartfren nominal 10Rb hanyalah 4 Ribuan saja,
dengan rincian Harga Pulsa (Rp 7.900) – Gopay Coins (Rp 3.699) = Rp 4.201.
Perlu sahabat semua ketahui bahwa GoPay Coins
yang saya miliki tersebut merupakan kumpulan hasil dari saya mengikuti Program Daily
Check In A+ Rewards melalui aplikasi GoPay.
Cara untuk mendapatkan GoPay Coins melalui
program A+ Rewards sangatlah mudah, caranya hampir sama dengan cara ketika sahabat
mengikuti Program A+ Rewards di Aplikasi DANA.
Bedanya adalah apabila sahabat mengikuti
Program A+ Rewards melalui aplikasi DANA, maka sahabat akan mendapatkan saldo
DANA, sedangkan apabila sahabat mengikuti Program A+ Rewards melalui aplikasi
GoPay, sahabat akan mendapatkan GoPay Coins.
1 GoPay Coins setara dengan Rp 1, sehingga apabila
sahabat bisa mengumpulkan GoPay Coins dalam jumlah yang cukup banyak, maka tentunya
sahabat bisa menggunakannya untuk transaksi (termasuk isi ulang pulsa).
Terkadang dalam satu minggu, saya bisa
mendapatkan GoPay Coins sebanyak 500 Coins melalui Daily Check In di Program A+ Rewards.
Ketika ada promo pulsa murah di aplikasi GoPay, biasanya saya gunakan GoPay
Coins untuk ‘mendiskon’ harga.
Bukan hanya kali ini saja saya menggunakan
GoPay Coins untuk saya ikutsertakan dalam melakukan pembayaran pulsa. Sebelumnya
saya juga pernah menggunakan GoPay Coins untuk membeli pulsa Nominal di GoPayRp 1.
Jadi apabila sahabat ingin membeli pulsa
dengan harga yang murah melalui aplikasi GoPay, maka tips yang bisa sahabat
lakukan adalah mengumpulkan GoPay Coins sambil menunggu ada promo isi pulsa dari GoPay.
Semoga membantu dan bermanfaat.
Evy Nurvitasari

Tidak ada komentar