Beranda
Catatan Saya
Tarif Seluler
Telkomsel
Ada Lagi! Kuota Internet 5GB Hanya Rp 10 Dari Telkomsel 5111
Ketika promo paket modal jempol dan paket pesta kuota yang diadakan oleh telkomsel sudah selesai masa promonya, tadi malam saya menemukan kembali paket baru yang mirip dengan kedua paket promo tersebut. Setelah saya tadi malam melakukan isi ulang dengan nominal 100.000 di nomor Kartu As yang saya gunakan, saya mendapatkan kembali penawaran berupa SMS dari 5111 yang isinya adalah “Selamat, anda berhak mendapatkan kuota internet sebesar 5GB Rp. 10. Silakan balas SMS ini dengan reply OK. Balasan berlaku hingga 6 jam kedepan.”

Setelah saya balas OK ke nomor 5111, selanjutnya saya mendapatkan balasan SMS yang berisi “Selamat, anda mendapatkan kuota internet sebesar 5GB berlaku selama 2 x 24 jam (00.00 – 23.59) ”. Setelah saya cek kuota internet saya melalui aplikasi MyTelkomsel, ternyata benar bahwa ada kuota masuk 5GB dengan masa aktif 2 hari. Meski hanya 2 hari, tetap saja lumayan bisa buat nonton 5 hingga 7 Film dengan kualitas video yang sudah bagus. Oh iya, pulsa sahabat juga akan dipotong Rp 10 bila sahabat membeli paket ini.
Yang menarik dari kuota internet telkomsel 5 GB ini adalah kuota ini bisa digunakan di seluruh wilayah indonesia, di semua jaringan internet (2G, 3G, dan 4G), dan juga bisa digunakan full 2 x 24 jam tanpa pembatasan waktu. Tentu saja dengan kuota seperti itu, sahabat tidak cukup repot untuk menghabiskan kuota yang ditawarkan oleh telkomsel tersebut, kecuali kalau sahabat hanya mendapatkan sinyal 2G di daerah yang sahabat tempati.

Cara mendapatkan paket ini sangat mudah, yaitu sahabat tinggal melakukan isi ulang di HP sahabat, kemudian sahabat akan mendapatkan SMS dari 5111. Saya sendiri sebenarnya agak kaget ketika mendapatkan SMS dari 5111 yang kembali menawarkan kuota besar hanya dengan harga Rp 10. Terakhir promo paket pesta kuota berakhir pada tanggal 31 Mei 2019 (5 Hari sebelum Hari Raya Idul Fitri 1440H).

Yang membuat saya surprise adalah tidak ada pemberitahuan sebelumnya tentang paket kuota besar Rp 10 ini. Promo yang dilakukan telkomsel biasanya memang selalu dihadirkan berulang-ulang, hanya saja waktunya sering tidak diinformasikan kepada para pelanggan setianya. Untuk mendapatkan informasi mengenai promo dan program yang diberikan oleh telkomsel, silakan sering dibuka blog saya ini. Semoga membantu dan bermanfaat.

Penulis blog

4 komentar

  1. Unknown
    Unknown
    06 Agustus, 2019
    Kalau mau blokir caranya gimana kak ??
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      06 Agustus, 2019
      Kenapa ingin diblokir? Kan enak, kuota besar harganya hanya 10 Rupiah. Selain itu, kalau paketnya tidak dibeli juga tidak memotong pulsa kok Kak ☺
  2. Liza Helmalia Lestari
    Liza Helmalia Lestari
    21 Juni, 2019
    Saya secara tidak sengaja telah memblokir permanen pesan 5111 yg akan memberikan kuota internet dengan harga murah. Untuk mengaktifkan kembali caranya bagaimana?
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      21 Juni, 2019
      Blokirnya pakai aplikasi atau settingan di HP Kak? Kalau blokir permanen sepengetahuan saya tidak bisa dilakukan, karena yang punya otoritas tentang hal tersebut hanya Operator saja. Saran saya, silakan di Unblock saja. Caranya mudah, kembalikan pengaturannya seperti semula sebelum nomor 5111 di blokir. Semoga membantu ☺