Catatan Saya Indosat

Cara Mengembalikan Kartu Indosat Im3 Ooredoo Yang Sudah Hangus

Evy Nurvitasari
0 Komentar
Beranda
Catatan Saya
Indosat
Cara Mengembalikan Kartu Indosat Im3 Ooredoo Yang Sudah Hangus
Satu Minggu yang lalu kartu Indosat Im3 Ooredoo saya yang sudah hangus berbulan-bulan akhirnya bisa saya gunakan lagi. Jujur saja sebelumnya saya tidak mengetahui bahwa kartu tersebut bisa dihidupkan, akan tetapi pada kesempatan kali ini saya akan membagikan cara mengembalikan kartu indosat im3 ooredoo yang sudah hangus, sehingga bisa digunakan kembali.

Ketika saya ditugaskan dari kampus untuk berada di Jogja sekitar 10 Hari, saya menyempatkan diri untuk mengunjungi keluarga di akhir pekan. Kebetulan waktu itu hari sabtu, nomor Indosat Mentari Ibu saya sinyalnya sering hilang dan tidak lancar bila digunakan untuk komunikasi baik itu untuk melakukan panggilan, sms, dan aktivitas menggunakan jaringan internet.

Sehingga kami datang ke Griya Indosat Klaten yang beralamatkan di Jalan Pemuda Tengah 18 (Klaten) untuk konsultasi dan memperbaiki nomor Ibu Saya. Setelah permasalahan nomor ibu saya sudah selesai, selanjutnya saya bertanya kepada CS (Customer Service) Indosat apakah nomor saya yang sudah hangus karena lupa isi pulsa ketika masa tenggang habis, bisa diaktifkan kembali?

CS Indosat Im3 Ooredoo menjawab bahwa nomor saya bisa diaktifkan kembali. Selanjutnya saya disuruh menyebutkan nomor saya yang sudah hangus tersebut, selanjutnya CS bertanya tentang identitas saya dari nama, tempat & tanggal lahir, alamat serta menunjukkan kartu identitas yang saya miliki.

Setelah CS mencocokkan data dengan jawaban saya dan kartu identitas yang saya miliki, selanjutya CS mengatakan bahwa kartu saya bisa dibuat lagi dengan biaya Rp 35.000 sebagai biaya administrasinya. Setelah diproses, kartu indosat yang baru dengan nomor yang sama dengan nomor saya terdahulu yang sudah hangus diberikan kepada saya.

Dengan pengalaman saya tersebut, maka bisa diambil kesimpulan bahwa kartu indosat im3 ooredoo yang sudah hangus bisa diaktifkan kembali. Syaratnya cukup sederhana, yaitu data registrasi yang berada di kartu dan data informasi diri yang sahabat miliki adalah sama, serta sahabat juga harus bisa menunjukkan kartu identitas yang identik dengan data registrasi kartu. Semoga membantu dan bermanfaat ...

Penulis blog

Tidak ada komentar