Smartfren

Ribetnya Mengklaim Voucher YouTube 1GB Smartfren

Evy Nurvitasari
0 Komentar
Beranda
Smartfren
Ribetnya Mengklaim Voucher YouTube 1GB Smartfren

Dalam tulisan saya sebelumnya yang berjudul Anehnya Reward Kuota YouTube 1GB dari Program Daily Check In Smartfren saya mengeluhkan tampilan antar muka dari aplikasi mySF khususnya pada tampilan untuk mengklaim kuota Youtube 1GB.

Dengan tampilan dan peletakan tombol yang terkesan mengarahkan pelanggan untuk tidak mengklaim Kuota Youtube 1GB pada halaman Reward, membuat pelanggan (termasuk saya) akan terkecoh apabila tidak teliti membacanya.

Berkaca dari pengalaman saya sebelumnya di mana saya gagal mendapatkan Kuota YouTube 1GB dari program Daily Check-In Smartfren, hari ini setelah melakukan Check-In selama 7 hari berturut-turut akhirnya bisa ‘mengklaim’ hadiah tersebut.

Maksud saya adalah ketika ada dua pilihan antara +40 Free My SmartPoin dan YouTube +1GB Only 135 SmartPoin, maka saya lebih memilih untuk mengklaim untuk menukarkan 135 SmartPoin dengan YouTube 1GB.

ribetnya-klaim-voucher-youtube-smartfren

Setelah saya klaim, selanjutnya muncul halaman pop up yang memberikan informasi “CONGRATS! Anda baru saja mengklaim voucher Youtube 1GB”. Saya berpikir bahwa saya sudah berhasil mendapatkan kuota Youtube 1GB dari Smartfren.

Anehnya adalah ketika saya masuk ke halaman utama aplikasi mySF, saya tidak menemukan adanya tambahan benefit berupa kuota Youtube 1GB yang saya dapatkan dari klaim hadiah di Daily Check-In Smartfren.

Saya mengiranya memang karena tampilan aplikasi MySF saya yang masih belum diperbarui tampilannya sehingga saya coba refresh (segarkan) halaman dan bahkan saya tutup aplikasi mySF kemudian saya buka kembali aplikasinya (restart).

Hasilnya adalah bonus kuota Youtube 1GB tetap tidak saya temukan di halaman aplikasi mySF. Saya jadi bingung lagi, padahal setelah saya perikasa jumlah SmartPoin yang saya miliki juga berkurang.

Karena biasanya apabila ada tambahan benefit kuota internet atau lainnya akan diberitahukan melalui pesan SMS, maka saya kemudian cek SMS ternyata juga tidak ada pemberitahuan dari Smartfren tentang bonus tambahan kuota YouTube 1GB.

Kesimpulan yang bisa saya ambil dari pengambilan hadiah kuota YouTube 1GB melalui program Daily Check In Smartfren melalui aplikasi mySF adalah membingungkan dan juga ribet (berdasarkan pengalaman saya yang saya alami).

Kalau dibandingkan dengan cara mengklaim bonus kuota internet di Program Daily Check In MyTelkomsel, tentu saja akan terlihat bahwa program Daily Check In mySF terlihat sangat ketinggalan. Semoga Smartfren segera menfevaluasinya.

Penulis blog

Tidak ada komentar