Internet

Cara Mengirim dan Menerima Pesan Rahasia Dengan Secreto Site

Evy Nurvitasari
8 Komentar
Beranda
Internet
Cara Mengirim dan Menerima Pesan Rahasia Dengan Secreto Site
Apabila sahabat ingin mengirim pesan dengan aman tanpa diketahui identitasnya oleh penerima pesan yang sahabat buat, maka solusinya adalah menggunakan secreto site. Begitu juga bila sahabat ingin mendapatkan pesan rahasia baik itu orang yang suka ataupun sebaliknya, sahabat bisa menggunakan secreto site untuk menerima pesan tersebut. Pada kesempatan kali ini saya akan membahas tentang cara menggunakan, cara kerja, cara mendaftar (membuat) akun secreto site.

Apa itu secreto site?
Secreto site adalah situs (website) yang memfasilitasi pengguna aplikasi chat & sosial media untuk bisa menerima pesan tanpa mengetahui pengirimnya dan juga mengirim pesan tanpa diketahui identitasnya. Dengan kata lain bahwa website ini menyediakan layanan kirim pesan aman dan rahasia.

Cara Mendaftar Secreto Site
Untuk mendaftarnya cukup mudah dan sederhana yaitu:
  1. Silakan sahabat membuka website https://secreto.site/id/ 
  2. Pilih tombol daftar, selanjutnya sahabat akan diarahkan ke halaman yang berupa formulir pendaftaran.
  3. Isi formulir tersebut dengan memilih bahasa, isi nama, & e-mail sahabat. selanjutnya pilih tombol masuk.
  4. Selanjutnya sahabat akan masuk pada halaman yang utama (beranda) sahabat. Dalam halaman tersebut, sahabat akan diberikan sebuah tautan (link) yang bisa sahabat share (bagikan) kepada teman-teman sahabat melalau pesan instant seperti whatsapp, line, BBM dan lain sebagainya, serta melalui media sosial seperti facebook, twitter, dan lain sebagainya.


Cara Menggunakan Secreto Site
Agar sahabat bisa menerima pesan dari teman-teman sahabat, maka sahabat harus mengirimkan atau membagikan link (secreto site) sahabat. Setelah sahabat bagikan, maka teman-teman sahabat bisa mengirimkan pesan kepada sahabat dengan cara membuka link (tautan) yang sudah sahabat bagikan tersebut (tanpa harus memiliki account secreto site). Untuk membuka pesan yang sudah sahabat terima, sahabat bisa membuka pada account secreto sahabat. Setelah sahabat buka, sahabat juga bisa membalas komentar dari teman sahabat yang sudah mengirim pesan tersebut.
Halaman inbox (kotak pesan) secreto site

Dari penjelasan yang sudah saya sampaikan di atas, maka dapat diambil kesimpulan bahwa (1) untuk bisa menerima pesan rahasia dari teman-teman sahabat, maka harus memiliki akun secreto site sehingga untuk memilikinya, sahabat harus mendaftar, (2) untuk mengirimkan pesan (berkomentar) cukup mudah yaitu hanya dengan membuka link yang sudah dibagikan kemudian kirimkan pesan tanpa harus memiliki account secreto site, (3) dengan membuka link tersebut, antara pengirim dan penerima pesan bisa saling berbalas komentar, (4) dengan pesan yang sifatnya rahasia tersebut maka sahabat bisa mendapatkan informasi berupa kritikan, saran, dan mungkin juga bisa berupa ungkapan dari seseorang hehehe… semoga membantu dan bermanfaat…

Penulis blog

8 komentar

  1. lansa
    lansa
    24 April, 2023
    Secreto sekarang ko beda ya ka
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      05 Mei, 2023
      Cara kerjanya masih sama Kak. Kalau tampilan beda ya wajar karena ada pembaruan (update) sewaktu-waktu yang dilakukan secreto site. Akan saya usahakan akan membuat artikel tentang tutorial secreto site dengan tampilan yang baru di lain waktu Kak 🙂
  2. Unknown
    Unknown
    16 April, 2022
    cantik
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      16 April, 2022
      😅
  3. Unknown
    Unknown
    21 Januari, 2022
    Masih sayang apip ga???
    1. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      22 Januari, 2022
      Kirimnya bukan kesini Kak 😂
    2. jeny
      jeny
      06 September, 2023
      allahu apip😭😭
    3. Evy Nurvitasari
      Evy Nurvitasari
      07 September, 2023
      😅😅😅😅😅