Beberapa hari yang lalu saya mendapatkan pesan SMS dari pengirim “PAKET EMAS” yang memberikan informasi bahwa nomor Telkomsel saya mendapatkan EMAS atau kuota internet 50GB dengan cara mengakses kode dial *500*920#.
Adapun isi lengkap pesan SMS dari PAKET EMAS adalah “Kak, 0813 xxxx xxxx nmr kamu DAPAT EMAS/50GB hanya sampai besok! Ambil di *500*920# pilih 1. Ya – Hu *500*920# Utk 10 orang pertama! SK myads.id/Emas1”.
Apabila melihat dari kode dial yang
ditampilkan maka, kode dial *500*920# hampir sama dengan layanan VAS (Value
Added Service) Koin Pulsa Telkomsel yang sudah sering saya bahas di blog ini.
Sebelum saya ‘terpedaya’ dengan kalimat manis
dan menjanjikan dari SMS PAKET EMAS Telkomsel, tentunya saya akan terlebih
dahulu cek syarat dan ketentuan yang berlaku dari layanan *500*920# tersebut.
Ketika masuk ke halaman myads.id/Emas1, saya
dibawa ke alamat web lokafilm.id yang berisi QnA (Tanya & Jawab) seputar
program KEJAR EMAS NONTON LAYAR EMAS – Lokalfilm.
Cara daftar program KEJAR EMAS bisa dilakukan
melalui kode dial *500*920# melalui nomor Telkomsel Prabayar saja, sedangkan
untuk nomor Telkomsel Pascabayar tidak bisa mengikuti program KEJAR EMAS.
Memang benar bahwa disebutkan bahwa dengan
mengikuti layanan *500*920# bisa mendapatkan Emas 0,1 – 0,5Gram, Pulsa 20.000 –
100.000, dan kuota internet Telkomsel 1GB – 10GB dengan masa aktif 30 hari.
Meski demikian yang perlu sahabat ketahui
adalah untuk mendapatkan hadiah paling kecil yaitu Kuota 1GB (30 Hari) atau
Pulsa 20.000 melalui layanan *500*920# membutuhkan 5000 Koin dengan total biaya
yang tidak sedikit.
Ketika sahabat mendaftar ke layanan KEJAR EMAS
– NONTON LAYAR EMAS dengan mengakses kode dial *500*20# kemudian menyetujuinya
dengan memasukkan angka 1 maka sahabat akan mendapatkan Koin pertama (registrasi)
sebesar 1150 Poin.
Otomatis pulsa sahabat akan berkurang Rp 2.220
untuk pendaftaran pertama. Setelahnya setiap dua hari sekali, sahabat akan
mendapatkan 1 SMS konten dengan biaya Rp 2.220/SMS. Setiap mendapatkan SMS
konten, sahabat mendapatkan 150 Koin.
Itu artinya bahwa untuk mendapatkan 5000 Koin
yang bisa ditukar dengan pulsa 20.000 atau kuota 1GB (30 hari) sahabat harus
mengeluarkan pulsa Telkomsel sebesar 59.940 yang saya hitung dari Registrasi 1
SMS dan 26 kali mendapatkan SMS konten.
Kalau ingin mendapatkan Emas 0,5 Gram, sahabat
memerlukan jumlah Koin 100.000. Itu artinya bahwa sahabat perlu mengeluarkan
pulsa Telkomsel sebesar 1.465.200 untuk mendapatkan Emas 0,5 Gram.
Apabila dihitung, maka tentunya antara hadiah
emas, pulsa, dan kuota internet yang dijanjikan dalam layanan *500*920#
Telkomsel tidak sebanding dengan biaya pulsa yang harus sahabat keluarkan.
Dengan demikian, bagi sahabat yang mendapatkan
pesan SMS dari pengirim KEJAR EMAS, LAYAR EMAS, RAIH EMAS, DAPAT EMAS, TUKAR
EMAS, HADIAH EMAS, dan PAKET EMAS *500*920# sebaiknya sahabat abaikan saja.
Semoga membantu dan bermanfaat.
Evy Nurvitasari

13 komentar